Prototype Sistem Kontrol Suhu Dan Kelembaban Kubung Jamur Tiram Putih Menggunakan Node Mcu Esp32 Berbasis Internet of Things

Cahyati, Sofi Rahma (2022) Prototype Sistem Kontrol Suhu Dan Kelembaban Kubung Jamur Tiram Putih Menggunakan Node Mcu Esp32 Berbasis Internet of Things. Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (291kB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (394kB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (194kB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
LAPORAN AKHIR - Sofi Rahma Cahyati (1).pdf
Restricted to Registered users only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Budidaya jamur tiram pada daerah dataran rendah perlu pengaturan suhu dan kelembaban yang sangat ekstra. Untuk di daerah panas pengaturan suhu dan kelembaban ruangan penumbuhan jamur tiram diperlukan suhu antara 220C –280C sedangkan kelembaban 80 - 90 %. Agar pertumbuhan jamur dalam kumbung dapat optimal maka suhu dan kelembaban dari pada kumbung harus dijaga sesuai dengan kondisi alaminya. Di dataran rendah, pengaturan suhu dan kelembaban kumbung jamur masih dilakukan secara manual, yaitu dengan cara hanya menyemprotkan butiran butiran air. Cara tersebut kurang menjamin kesesuaian kelembaban yang dibutuhkan, selain itu suhu kumbung belum diatur karena masih mengandalkan suhu lingkungan sekitar. Dengan demikian apabila suhu lingkungan tidak sesuai dengan suhu yang dibutuhkan jamur tiram, produksi jamur akan menurun. Berdasarkan permasalahan tersebut maka diperlukan sebuah alat monitoring suhu dan kelembaban otomatis yang dapat memberikan informasi yang akurat kepada petani jamur, yang penulis angkat dengan judul “Prototype Sistem Kontrol Suhu dan Kelembaban Kumbung Jamur Tiram Menggunakan NodeMCU ESP32 berbasis Internet of Things”. Alat ini menggunakan sensor tanah (YL-69) sebagai pendeteksi kelembaban pada media tanam (Baglog) , pompa DC sebagai penyiraman dan pengkabutan. Alat ini juga menggunakan sensor suhu (DHT22) sebagai pendeteksi suhu dan kelembaban udara di dalam kumbung. Selanjutnya sensor ini akan menggerakkan mekanisme kipas sebagai pendingin dan lampu sebagai penghangat suhu.

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorWijanarko, DennyNIDN0008097803
Uncontrolled Keywords: Teknologi,IoT,Jamur,Esp32
Subjects: 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 457 - Teknik Komputer
Divisions: Jurusan Teknologi Informasi > Prodi D3 Teknik Komputer > Tugas Akhir
Depositing User: Cahyati Sofi Rahma
Date Deposited: 18 Aug 2022 07:21
Last Modified: 18 Aug 2022 07:22
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/14900

Actions (login required)

View Item View Item