Crystal, Inggil De and Farlinda, Sustin and Nuraini, Novita and Wicaksono, Andri Permana (2020) Evaluasi Implementasi Aplikasi Primary Care (P-Care) dengan Menggunakan Metode Task Technology Fit di Puskesmas Patrang Kabupaten Jember Tahun 2019. J-REMI : Jurnal Rekam Medik dan Informasi Kesehatan, 1 (4). pp. 502-510. ISSN 2721-866X
Text (Hasil Similarity)
18% Evaluasi Implementasi Aplikasi.pdf - Supplemental Material Download (2MB) |
|
Text (Hasil Peer Review)
15_ Evaluasi Implementasi Aplikasi Primary Care (P-Care) dengan Menggunakan Metode Task Technology Fit di Puskesmas Patrang Kabupaten Jember Tahun 2019.pdf Restricted to Repository staff only Download (80kB) |
Abstract
Puskesmas Patrang merupakan salah satu puskesmas yang sudah menggunakan aplikasi Primary Care (P-Care). Aplikasi ini digunakan untuk mengentrikan data sosial, data pemeriksaan pasien dan pembuatan surat rujukan untuk pasien BPJS. Dalam pelaksanaannya masih ditemui berbagai kendala yang dialami oleh pengguna,yaitu seperti aplikasi p-care yang mengalami error,  pembuatan surat rujukan hanya dilakukan oleh 1 petugas serta pengguna harus melakukan double entry data guna untuk kebutuhan laporan yang dibutuhkan oleh puskesmas. Tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi implementasi aplikasi Primary  Care dengan  menggunakan   metode  TTF  (Tasks Technology Fit) . Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif. Hasil evaluasi implementasi aplikasi Primary care  di Puskesmas Patrang menunjukkan bahwa dari 5 responden menyatakan karakteristik tugas sudah sangat baik, semua tugas yang dilakukan sudah terfasilitasi disetiap menu aplikasi. Kriteria karakteristik dalam penerapan teknologi yang digunakan sudah baik, meskipun ketersediaannya belum merata. Kriteria kesesuaian tugas yang dirasakan oleh pengguna sudah sesuai dengan teknologi yang digunakan. Kriteria kebermanfaatan diperoleh bahwa pengguna merasakan butuh dengan aplikasi ini. Serta kriteria dampak kinerja dalam penerapan aplikasi ini yaitu ini sudah dirasakan dengan baik. Upaya penambahan kebutuhan pendukung seperti komputer dan scanner, penggunaan SIMPUS serta pembuatan SOP perlu diterapkan agar implementasi aplikasi primary care bisa berjalan dengan baik.
Item Type: | Article |
---|---|
Subjects: | 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 450 - Teknik Elektro dan Informatika > 462 - Teknologi Informasi |
Divisions: | Jurusan Kesehatan > Prodi D4 Manajemen Informasi Kesehatan > Publikasi |
Depositing User: | Sustin Farlinda |
Date Deposited: | 10 Aug 2022 22:45 |
Last Modified: | 15 Jun 2023 07:47 |
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/14751 |
Actions (login required)
View Item |