Analisis Usaha Pengemasan Bubuk Kopi Arabika Lereng Argopuro Di Desa Rawan Kecamatan Krejengan Kabupaten Probolinggo

Putri, Dwi Aprodhita R.S. (2022) Analisis Usaha Pengemasan Bubuk Kopi Arabika Lereng Argopuro Di Desa Rawan Kecamatan Krejengan Kabupaten Probolinggo. Diploma thesis, Politeknik Negeri Jember.

[img] Text (Abstrak)
ABSTRAK.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (5MB)
[img] Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (5MB)
[img] Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Share Alike.

Download (5MB)
[img] Text (Laporan Lengkap)
D31190170_LAPORAN LENGKAP.pdf - Submitted Version
Restricted to Registered users only

Download (5MB) | Request a copy

Abstract

Analisis Usaha Pengemasan Bubuk Kopi Arabika Lereng Argopuro merupakan inovasi pengemasan bubuk kopi menggunakan drib bag coffe filter. Kopi arabika saat ini banyak diminati oleh masyarakat karena cita rasanya yang khas dan juga adanya budaya minum kopi yang sudah menjadi gaya hidup bagi sebagian masyarakat Indonesia. Dari kejadian tersebut perlu adanya inovasi baru guna meningkatkan nilai jual kopi arabika, salah satunya yaitu dengan membuat inovasi pengemasan hasil produksi kopi arabika ini menjadi produk kopi instan yang mudah dikonsumsi, lebih praktis, dan diharapkan dapat diminati oleh berbagai kalangan pencinta kopi. Waktu pelaksanaan tugas akhir dilaksanakan selama 4 bulan dimulai dari 18 Februari 2022 – 01 Mei 2022. Tujuan tugas akhir ini yaitu : dapat melakukan kegiatan produksi pengemasan bubuk kopi arabika lereng argopuro, dapat melakukan analisis kelayakan usaha pada pengemasan bubuk kopi arabika lereng argopuro, dan dapat menerapkan bauran pemasaran pada usaha pengemasan bubuk kopi arabika lereng argopuro. Tugas akhir ini menggunakan dua saluran pemasaran yaitu saluran pemasaran secara langsung dan secara tidak langsung. Metode analisis yang digunakan yaitu BEP, ROI, dan R/C Ratio. Hasil analisis usaha yang dilakukan diperoleh nilai BEP (produksi) sebanyak 59,74 kemasan dari jumlah produksi 83 kemasan, BEP (harga) sebesar Rp. 5.038 dari harga jual produk Rp. 7.000, R/C Ratio Sebesar 1,38 dan ROI 30,192. Hasil dari perhitungan tersebut, maka usaha pengemasan bubuk kopi arabika Lereng Argopuro dikatakan menguntungkan dan layak untuk diusahakan. Bauran pemasaran yang dilakukan yaitu Product (hasil pengemasan bubuk kopi arabika Lereng Argopuro), Price (sebesar Rp. 7000,-), Place (melaksanakan pemasaran di seluruh wilayah), Promotion (dilakukan secara online dan offline). Kata kunci : Analisis, Kopi Arabika, Pengemasan, Usaha

Item Type: Thesis (Diploma)
Contributors:
ContributionContributorsNIDN/NIDK
Thesis advisorYusuf, CholyubiNIDN0020075705
Uncontrolled Keywords: Analisis, Kopi Arabika, Pengemasan, Usaha
Subjects: 140 - Rumpun Ilmu Tanaman > 180 - Ilmu Sosiologi Pertanian > 185 - Agribisnis
Divisions: Jurusan Manajemen Agribisnis > Prodi D3 Manajemen Agribisnis > Tugas Akhir
Depositing User: Dwi Aprodhita R.S. Putri
Date Deposited: 22 Jun 2022 07:25
Last Modified: 22 Jun 2022 07:25
URI: https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/12846

Actions (login required)

View Item View Item