Aditama, Riofaldi Putra (2022) Perancangan Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya Hybrid Untuk Suplai Daya Motor Listrik Penggerak Pompa Pembuangan Limbah Di Pdp Kahyangan Kebun Sumberwadung. [Experiment] (Unpublished)
Text (Ringkasan)
RINGKASAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (6MB) |
|
Text (Bab 1 Pendahuluan)
BAB 1 PENDAHULUAN.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (6MB) |
|
Text (Daftar Pustaka)
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Submitted Version Available under License Creative Commons Attribution Share Alike. Download (6MB) |
|
Text (Laporan Lengkap)
H41181401_LAPORAN LENGKAP.pdf Restricted to Registered users only Download (6MB) | Request a copy |
Abstract
Limbah merupakan produk samping dalam suatu proses industri. Limbah yang dihasilkan dari pengolahan karet dan kopi di PDP Kahyangan Kebun Sumberwadung berupa limbah cair. Sistem pembuangan limbah di PDP Kahyangan yakni dengan menampung limbah karet dan kopi pada kolam penampungan dan kemudian dialirkan pada suatu jurang dengan menggunakan pompa pembuangan limbah dengan penggerak motor listrik 3 phase. Motor listrik digunakan untuk menggerakkan pulley pompa pembuangan sehingga fluida dapat dipindahkan dari suatu tempat ke tempat yang lain. Laporan ini bertujuan untuk mengetahui kebutuhan daya motor listrik 3 phase penggerak pompa pembuangan limbah karet dan kopi, serta merancang sistem PLTS untuk suplai daya motor listrik. Tahap awal yang dilakukan yakni melakukan pengamatan spesifikasi motor listrik 3 phase yang tertera pada nameplate, kemudian dilanjutkan dengan melakukan pengukuran tegangan dan arus motor listrik untuk mengetahui kebutuhan daya dan energi motor listrik penggerak pompa pembuangan limbah. Hasil dari pengamatan spesifikasi motor listrik sesuai nameplate diketahui bahwa motor listrik memiliki input tegangan 380 V, daya maksimal sebesar 5,5 KW/ 7,5 HP dan cos phi 0,85. Pada hasil pengujian dan pengukuran tegangan motor listrik selama 3 jam didapatkan nilai tegangan ratarata pada pukul 08.00 WIB sebesar 371,06 V; pukul 09.00 WIB sebesar 369,50 V; pukul 10.00 WIB sebesar 372,33 V; dan pukul 11.00 WIB 371,87 V. Pada hasil pengujian dan pengukuran arus listrik pada motor listrik didapatkan nilai rata-rata arus pada pukul pukul 08.00 WIB sebesar 6,77 A; pukul 09.00 WIB sebesar 6,67 A; pukul 10.00 WIB sebesar 6,60 A; dan pukul 11.00 WIB 6,77 A. Berdasarkan vii hasil pengkuran tegangan dan arus maka didapatkan nilai daya rata-rata motor listrik sebesar 3658,45 W dan energi yang dibutuhkan oleh motor listrik untuk beroperasi selama 3 jam dan over size 15% karena losses sistem sebesar 12621,65 Wh. Losses sistem terjadi akibat adanya proses transmisi energi listrik dari sistem panel surya menuju sistem inverter dan losses sistem juga dapat terjadi pada konduktor kabel penganhantar sehingga kabel penghantar akan panas ketika dialiri oleh arus yang cukup besar, serta losses dapat terjadi pada proses pengubahan listrik DC ke listrik AC pada inverter yang menimbulkan panas. Untuk mensuplai daya dan energi motor listrik 3 phase maka dilakukan perancangan sistem pembangkit listrik tenaga surya dengan konfigurasi hybrid. Pada tahap awal perancangan dilakukan pengukuran nilai iradiasi matahari di lokasi perancangan PLTS menggunakan solar power meter dengan kemiringan 13° menghadap arah utara. Pada hasil pengukuran didapatkan untuk durasi puncak penyinaran matahari terjadi selama 4 jam dengan nilai iradiasi matahari tertinggi terjadi pada pukul 12.00 WIB dengan nilai iradiasi sebesar 1215 W/m2 . Sedangkan nilai iradiasi paling rendah terjadi pada pukul 16.00 WIB dengan nilai iradiasi sebesar 204 W/m2 . Setelah melakukan pengukuran nilai iradiasi cahaya matahari pengamatan dilanjutkan dengan melakukan perhitungan kebutuhan sistem PLTS hybrid. Komponen yang digunakan dalam perancangan PLTS hybrid antara lain panel surya canadian solar HiKu CS3W polycrystalline 410 Wp sebanyak 12 buah, Inverter hybrid Xindun HDSX 3 phase 10 KVA/ 8 KW sebanyak 1 buah, baterai LiFePO4 Rosen Power Wall 48 V 200 Ah sebanyak 2 buah yang disusun secara seri, kabel Jembo NYM 4× 2,5 mm2 digunakan untuk sambungan antara motor listrik dengan inverter, kabel PV1-f suntree cable 1 × 6 mm2 digunakan untuk sambungan antara panel surya dengan inverter, kabel NYY Supreme 1 × 70 mm2 digunakan untuk sambungan antara inverter dengan baterai
Item Type: | Experiment | ||||||
---|---|---|---|---|---|---|---|
Contributors: |
|
||||||
Uncontrolled Keywords: | Perancangan Sistem Pembangkit Listrik Tenaga Surya Hybrid Untuk Suplai Daya Motor Listrik Penggerak Pompa Pembuangan Limbah | ||||||
Subjects: | 410 - Rumpun Ilmu Teknik > 430 - Ilmu Keteknikan Industri > 431 - Teknik Mesin (dan Ilmu Permesinan Lain) | ||||||
Divisions: | Jurusan Teknik > Prodi D4 Teknik Energi Terbarukan > PKL | ||||||
Depositing User: | Riofaldi Putra Aditama | ||||||
Date Deposited: | 02 Mar 2022 03:42 | ||||||
Last Modified: | 02 Mar 2022 03:44 | ||||||
URI: | https://sipora.polije.ac.id/id/eprint/11232 |
Actions (login required)
View Item |